2 Februari 2020 - Dalam menyambut pergantian tahun baru 2020, Himpunan Mahasiswa Planologi Astapolis (HMP Astapolis) ITK membuka awal tahun dengan kepengurusan baru. Pada Minggu, 2 Februari 2020, Romi Alfianoor selaku Ketua HMP Astapolis ITK periode 2019 resmi menyerahkan jabatannya kepada Ketua HMP Astapolis ITK terpilih periode 2020 yaitu Frigate Rario Yusuf. Ketua himpunan yang baru dipilih melalui Pemilihan Wakil Mahasiswa (PILMAWA) HMP Astapolis ITK yang juga turut memilih anggota DPMP PWK ITK periode 2020. Kegiatan PILMAWA sendiri sudah dimulai sejak bulan Desember 2019 hingga Januari 2020, yang terdiri dari tahap pendaftaran, fit and proper test, kampanye, debat panelis, pemungutan suara, hingga pengumuman hasil PILMAWA.
Pada tahap pendaftaran diperoleh sebanyak 18 mahasiswa yang mendaftar dan terdiri dari 3 mahasiswa sebagai calon ketua himpunan serta 15 mahasiswa sebagai calon anggota DPM. Setelah pendaftaran, dilanjutkan dengan fit and proper test untuk seluruh peserta sebagai persyaratan mengikuti PILMAWA. Kemudian, kegiatan dilanjutkan dengan kampanye dan debat panelis hingga akhirnya masuk pada tahap perhitungan suara yang dilakukan pada Jum’at, 31 Januari 2020 di Kampus ITK. Berdasarkan hasil pemungutan suara, diperoleh 1 ketua himpunan dan 15 anggota DPM yang selanjutnya siap untuk melanjutkan tongkat estafet kepengurusan organisasi mahasiswa.
Himpunan Mahasiswa Planologi Astapolis ITK merupakan suatu organisasi yang mewadahi mahasiswa Program Studi Perencanaan Wilayah dan Kota dalam menyampaikan aspirasi serta memfasilitasi setiap kegiatan di lingkup program studi Perencanaan Wilayah dan Kota. Untuk melanjutkan perjuangan dalam pencapaian visi dan misi serta tujuan dari berdirinya Himpunan Mahasiswa Planologi Astapolis ITK, maka perlu adanya regenerasi untuk melanjutkan roda kepengurusan yang terdapat di Himpunan Mahasiswa Planologi Astapolis ITK dengan diadakannya Pemilihan Wakil Mahasiswa (PILMAWA) Himpunan Mahasiswa Planologi Astapolis ITK 2020.